Tim ahli Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada (UGM) berhasil menciptakan alat untuk mendekteksi kanker nasofaring. Alat deteksi yang disebut NPC Test Strip ini bisa dioperasikan dengan mudah dan cepat, tapi hasilnya akurat. Dan yang menarik adalah biayanya murah.
kanker nasofaring. adalah kanker kepala leher dengan angka kejadian yang cukup tinggi. Rata-rata di Rumah Sakit Dokter Sarjito Yogyakarta, menerima 100 pasien baru per bulannya. Namun kedatangan pasien ini biasanya sudah tidak dalam stadium awal, sehingga pengobatannya menjadi lebih sulit.
Untuk mengetahui adanya kanker nasofaring. ini, jika menggunakan model dan peralatan yang ada selama ini, selain sulit juga mengeluarkan biaya tidak murah. Paling tidak bisa mencapai Rp200 ribu sekali tes.
Kini, itu semua bisa teratasi. Pasalnya, tim ahli Fakultas Kedokteran UGM yang dipimpin Profesor Sofia Mubarika, sudah berhasil menciptakan alat deteksi kanker nasofaring. murah dan praktis serta cepat.
Alat deteksi kanker nasofaring. ini mirip dengan test pack untuk uji kehamilan. Pengoperasiannya pun relatif mudah. Alat yang disebut NPC Test Strip itu cukup dicelupkan dalam beberapa Cc serum. Tunggu beberapa menit, langsung bisa diketahui hasilnya.
Dengan alat ini, tes kanker nasofaring. hanya memerlukan biaya kurang dari Rp25 ribu. Tentunya hasil tetap akurat. Bahkan alat ini mampu mendeteksi kanker nasofaring. yang masih pada stadium satu.(DSY)
This entry was posted
at 04.38
and is filed under
Alat Tes Kanker Nasofaring yang Praktis Murah dari UGM
. You can follow any responses to this entry through the
comments feed
.