Pengobatan Kanker Menurut Alkitab  

Posted in ,

Bab I

BERANI MELIHAT LEBIH DALAM


Eleanor Roosevelt mengatakan, "Saya mendapatkan kekuatan, semangat, dan keyakinan saat saya memberanikan diri untuk melihat lebiih dalam setiap pengalamnan yang saya alami." Sangatlah mudah merasa takut menghadapi akibat penyakit kanker yang snagta mematikan. Tetapi, jika kita berharap utnuk menang, kita harus berani menghadapinya. Langkah pertama adalah mengenal musuh Anda lebih dalam. Mari kita mulai dengan melihat lebih jauh keberadaan penyakit ini, bagaimanan ia bisa muncul dan langkah-langkah awal apa yang dapat kita lakukan untuk mengatasinya.


Sejauh Manan Penyakit Kanker Dewasa Ini
Hasil penelitian mencatat bahwa satu dari tiga orang Amerika menunjukkan gejala penyakit kanker dan satu dari enam orang dinyatakan menderita kanker yang mematikan. Penyakit kanker ini memang seperti pembunuh yang merajalela.


Mengalahkan Penyakit Kanker
Jika kita melihat data statistik yang ada memang menakutkan, tetapi penyakit ini telah dikalahkan. Angka kematian akibat penyakit kanker menunjukkan penurunan sejak beberapa puluh tahun belakangan ini sejalan dengan perkembangan ilmu pengetahuan yang sangat pesat di bidang pengobatan.

Selain terobosan-terobosan di bidang pengobatan, banyak pula terjadi mujizat kesembuhan dari llah melalui kuasa Roh Kudus-NYA. Saya sudah banyak menyaksikan orang mengalami kesembuan melawan penyakit kanker, bahkan yang parah sekalipun yang hanya bisa dikatakan bahwa kesembuhannya hanya tergantung pada mujizat. Beberapa dokter yang saya kenal juga menyaksikan hal yang sama.

Untuk beberapa proses kesembuhan yang saya saksikan terjadi dalam jangka waktu yang lebih lama. Penderita-penderita kanker tersebut berdoa, percaya akan Firman Allah dan menjalankan terapi-terapi alami termask pengaturan nutrisi yang baik, suplemen, tanaman obat (herbal) dan vitamin. Semua ini seperti senjata yang diberikan kepada kita untuk melawan banyak sekali faktor-faktor penyebab penyakit kanker.


Faktor-faktor Apa yang Menyebabkan Penyakit Kanker?


Quote:
Ia sendiri telah memikul dosa kita di dalam tubuh-Nya di kayu salib supaya kita, yang telah mati terhadap dosa, hidup untuk kebenaran. Oleh bilur-bilur-Nya kamu telah sembuh. 1 Petrus 2:24
Kecepatan pertumbuhan dari penyakit kanker biasanya disebabkan oleh sel-sel yang tidak sehat. Stiap sel yang sehat dan normal akan memiliki fungsi dan tugas khusus yang harus dijalankannya. Seperti seorang anak yang dilahirkan, jika dewasa ia akan tumbuh menjadi seorang pengusaha, dokter, ahli mesin, ataupun ahli hukum. Kenyataannya, walaupun si anak didukung dengan orang tua dan lingkungan yang baik, si anak dapat juga tumbuh dengan tidak semestinya. Ia bukannya menjadi seseorang yang berguna, melainkan menjadi seseorang anggota geng, pembunuh, perampok bank atau pembunuh berantai. Ada sesuatu dalam kehidupan seseorang yang dapat mengubah nasibnya. Harusnya ia bisa menjadi seorang warga negara yang produktif, tetapi malah menjadi seorang kriminal.

Begitu juga dengan sel kanker, sel ini tidak dapay menjalankan fungsi sebagaimana mestinya dan menjadi sel yang tidak sehat. Sel ini diberi makan oelh tubuh, mencuri nutrisi yang ada untuk tumbuh menjadi besar, dan menjadi sel pembunuh.

Apa yang menyebabkan sel ini tumbuh tidak terkontrol lagi? Mengapa satu otang bisa menderita kanker sedangkan yang lainnya tidak? Beberapa jawaban dari semua itu berhubungan dengan kekuatan alami seseorang untuk bertahan dari sel kanker; bagaimana kekuatan tubuh seseorang memerangi dan seberapa banyak jenis unsur produktif kanker dalam tubuh seseorang yang melakukan perlawanan terhadap sel-sel kanker ini.

Sudah terbukti bahwa hampir 70 sampai 80 persen dari penyakit kanker disebabkan oleh makanan yang kita makan; udara yang kita hirup; gaya hidup kita; dan juga faktor lingkungan yang ada di sekeliling kita. Semua ini memberikan efek kumulatif yang mempengaruhi lamanya hidup seseorang. Marilah kita melihat secara lebih dalam setiap faktor di atas yang dikelompokkan menjadi 3 kelompok ancaman utama bagi kesehatan sel-sel tubuh kita.

Ancaman #1:Makanan kita. Kira-kira sepertiga dari angka kamatian akibat penyakit kanker yang ada di negara kita setiap tahunya disebabkan oleh karena makanan, sedangkan sepertiga lainnya disebabkan oleh karena mengkomsumsi tembakau. Ini mendorong kita untuk melawan penyebaran penyakit kanker dengan hanya membuat suatu perubahan dalam gaya hidup kita.

Sebenarnya tubuh kita terus menerus berjaga-jaga terhadap segala serangan yang ditujukan pada sel-sel sehat tubuh kita. Saat bekerja, berjalan, makan, maupun pada saat istirahat, ada peperangan secara diam-diam di dalam diri Anda. Itu merupakan yang berasal dari unsur penyebab kanker yang terkandung dalam makanan dan lingkungan. Bersyukurlah bahwa sistem ini selalu bekerja untuk melindungi Anda setiap saat.

Jadi, bagaimana cara kita menguatkan atau mempertahankan sistem kekebalan tubuh kita? Makanan yang kita makan berpengaruh secara langsung kepada sistem kekebalan kita yang positif ataupun negatif. Dengan sistem kekebalan tubuh sebagai senjata utama melawan penyakit kanker, kita harus pintar menjaga dan mempertahankan sistem ini dengan memakan makanan yang benar dan menghindari makanan yang membahayakan tubuh kita. Apa yang Anda makan akan dapat mengubah segalanya!

Sebagai catatan, saat ini tulisan ibrani kuno yang terdapat dalam Alkitab telah memberikan tuntunan cara makan yang dapat menurunkan risiko akan penyakit kanker kepada kita. Misalnya dalam menghindari lemak hewan, dalam Alkitab dituliskan demikian:

"Inilah suatu ketetapan untuk selamanya bagi kamu turun temurun di segala tempat kediamanmu; janganlah sekali-kali kamu makan lemak dan darah." Imamat 3:1

Lemak menurut ayat di atas adalah lemak yang berasal dari daging hewan yang mengandung senyawa berbahaya: Low-Density Lipoprotein atau LDL. Alkitab juga menganjurkan untuk memakan makanan yang alami sebagai nutrisi terbaik bagi tubuh kita. Umumnya masalah yang timbuk di Amerika adalah akibat dari tidak dihiraukannya tuntutan Alkitabiah tentang cara makan sehari-hari, yang antara lain, menyatakan sebagai berikut:

    Lemak hewan berlebihan, termasuk lemak jenuh.
    Gula berlebihan, yang melemahkan sistem kekebalan tubuh dan juga menrupakan bahan bakar untuk tumbuhnya sel kanker
    Makanan-makanan yang telah didevitalisasi (telah diproses), termasuk garam, tepung, makanan yang telah diproses, daging yang telah diawetkan, dan mentega.
    Racun-racun dalam makanan, seperti nitrit dan bumbu masak (food-additives)
    Logam-logam berat, seperti merkuri yang kadang terkandung dalam ikan.


Ancaman #2:
Lingkungan Kita Tuhan telah menciptakan senyawa-senyawa yang sehat dan tidak hanya untuk memberi kita energi tetapi untuk mencegah penyakit. Akan tetapi, manusia banyak menciptakan racun-racun dalam lingkungan yang justru dapat merusak kemampuan tubuh untuk menolak penyakit kanker, antara lain seperti solvent (zat pelarut kimia), pestisida, dan sisa-sisa logam berat.

Racun tersebut dapat terakumulasi dalam tubuh dan menyebabkan kerusakan pada DNA yang merupakan bagian penting dalam kehidupan sel sehingga pertumbuhan sel tidak terkontrol lagi sel sehingga pertumbuhan sel tidak terkontrol lagi. Udara perkotaan berpengaruh besar karena banyak terkontaminasi dengan hidrokarbon, asap-asap rokok, dan senyawa beracun lainnya; sedangkan pedesaan di Amerika menggunakan kurang lebih 2.000.000.000 pon pestisida per tahunnya untuk pertanian, yang banyak bersifat karsinogenik. Juga digunakan berjuta pon antibiotikk dan hormon untuk pakan bagi ternak.

Milyaran pon sampah beracun dibuang tempat pembuangan limbah dan dengan adanya tempat limbah yang lebih dari 50.000 buah di Amerika, telah menjadi ancaman bagi saluran ait bersih. Abnormalitas pada kulit telur beberapa burung dan organ reproduksi pada beberapa hewan juga banyak ditemukan akibat pemakaian bahan kimia seperti DDT. Untunglah, DDT dilarang dipakai sejak tahun 1973, tetapi digantikan oleh senyawa kimia lainnya.

Keberadaan racun-racun ini disekitar kita tidak kita sadari, bahkan banyak persediaan air bersih di kota-kota besar mengandung chlorin, aluminium, pestisida, dan racun lainnya. Jika kita mau melihat lebih jauh efek senyawa chlorin saja harusnya sudah membuat kita takut. Senyawa chlorin ini jika bereaksi dengan senyawa oraganik lainnya akan membentuk senyawa yang bersifat karsinogenik (unsur penyebab kanker) pada usus, rektum, dan kandung kemih.

Ancaman #3:Reaksi Zat Radikal Bebas. Racun tertentu dapat menimbulkan kerusakan hebat pada DNA, yang berperan dalam genetika sel tubuh. Racun ini memacu terjadinya reaksi zat radikal bebas dalam sel yang lebih jelasnya seperti proses oksidasi. Jika kita membakar kayu dalam perapian akan menghasilkan asap sebagai produk sampingannya. Demikian pula saat terjadinya proses metabolisme, makanan diubah menjadi energi dalam tubuh, oksigen mengoksidasi (membakar) zat makanan untuk menghasilkan energi. Seperti asap sebagai produk sampingan dari pembakaran kayu, oksidasi makanan menjadi energi menghasilkan produk sampingan yang sangat berbahaya dan dikenal sebagai zat radikal bebas. Zat radikal bebas ini mengandung muatan elektron bebas yang dapat merusak sel lainnya. Muatan elektron bebas yang tidak stabil ini dapat merusak DNA sehngga timbul mutasi sel dan pertumbuhan sel kanker.

Dengan menakjubkan, para ilmuwan telah menemukan bahwa setiap sel dalam tubuh manusia dapat menahan 1.000-10.000 serangan zat radikal bebas yang menyerang DNA sel setiap hari. Tetapi, jka tubuh kita kekurangan zat antioksidan dalam sistem pertahanannya, kerusakan DNA sel tidak akan dapat dihindari dan dapat menjadi kanker.

Quote:
Hai anakku, perhatikanlah perkataanku, arahkanlah telingamu kepada ucapanku; janganlah semuanya itu menjauh dari matamu, simpanlah itu di lubuk hatimu. Karena itulah yang menjadi kehidupan bagi mereka yang mendapatkannya dan kesembuhan bagi seluruh tubuh mereka. Amsal 4:20-22


REFLEKSI PRIBADI

Mengancam Balik Setiap Ancaman

Ancaman yang kita lihat bukan akhir dari kesehatan kita. Sebagai orang Kristen, kita mempunyai Allah yang berpihak pada kita dan tidak akan membiarkan kita dikalahkan oleh apa pun, bahkan dengan kematian sekalipun. Rasul Paulus mengatakan:

Sebab itu apakah yang akan kita katakan tentang semuanya intu? Jika Allah dipihak kita, sipakah yang akan melawan kita? Ia tidak menyayangkan anaknya sendiri, tetapi yang menyerahkan-Nya bagi kita semua, bagaiamanakah mungkin Ia tidak mengarunikan segala sesuatu kepada kita bersama-sama dengan Dia?
Roma 8:31-32

Ambilah waktu sekarang juga untuk beriman kepada janji ini dalam peperangan menghadapi penyakit kanker Anda.


Apa yang Harus Kita Lakukan?
Kita dapat mengikuti strategi yang telah diberikan Allah kepada kita untuk melawan efek zat penyebab kanker yang ada di sekitar kita. Bersyukurlah karena Allah telah menyediakan zat-zat dalam tubuh kita, baik secara alami maupun kuasa supranatural untuk mengatasi kanker. Jangan menyerah! Jangan putus asa! Jangan menyerah pada ketakutan. Kanker bukanlah akhir dari segalanya- melainkan Firman Allah!

Selalu ingat bahwa Anda dapat melawan penyakit kanker. Anda dapat memulainya sekarang dengan mengambil langkah-langkah praktis yang positif untuk mengalahkannya. Dengan mempraktekkan "resep-resep" yang saya berikan. (Tidak semua jawaban akan tersedia untuk Anda. Selalu konsultasikan kepada dokter untuk menentukan tindakan pencegahan atau perawatan yang terbaik untuk Anda).

Pearl Barley, penyanyi Kristen yag terkenal pernah mengatakan: "Manusia dapat melihat Tuhan setiap hari,mereka hanya tidak mengenal Dia." Dalam peperangan Anda melawan penyakit kanker, carilah Tuhan dimana pun Anda berada. Kenalilah hadirat-Nya dalam segala apa pun yang Anda lakukan karena Ia memperhatikan Anda dengan kasih-Nya yang dalam seperti lautan.

Allah itu bagi kita tempat perlindungan dan kekautan, sebagai penolong dalam kesesakan sangat terbukti. Sebab itu kita tidak akan takut sekalipun bumi berubah, sekalipun gunung-gunung bergoncang-goncang di dalam laut. --Mazmur 46:1-3

Pengobatan Alkitabiah RESEP

Mengambil Langkah Awal


Sudah siapkah Anda mengambil langkah-langkah awal untuk melawan penyakit kanker? Berikut ini daftar ringkasan dan beberapa langkah praktis yang dapat Anda amil saat ini. Periksa langkah apa yang akan Anda lakukan mulai hari ini.

  1. - Saya akan mulai mengevaluasi diet saya dan memikirkan kebiasaan makan yang lebih sehat lagi.
  2. - Saya akan membatasi makanan yang berlemak, khususnya daging yang berlemak tinggi.
  3. - Saya akan menghindari rokok dan saya bertekad untuk tidak pernah merokok atau berhenti merokok
  4. - Saya akan mengambil waktu untuk membaca dan menghafal Firman Allah.
  5. - Saya akan berketetapan memilih iman, bukan ketakutan karena Firman Allah mengatakan Yesus Kristus telah mengalahkan kanker dan segala penyakit 

Bertekad Untuk Melakukan Detoksifikasi



Ketika Raja Daud mengalami kesembuhan dari tangan Allah, ia dengan segenap hati menaikkan pujian: "TUHAN, Allahku, kepada-Mu aku berteriak minta tolong, dan Engkau telah menyembuhkan aku" (Mamur 30:2). Saya harap Anda sudah melakukannya setiap hari. Ya, berserulah kepada Dia memohon pertolongan pada saat Anda membutuhkannya. Anda tidak perlu mengucapkan seperti Victor Hugo yang berkata: "Apa yang Anda pikirkan terkadang adalah doa Anda. Ada waktu di saat apa pun aktivitas tubuh Anda, roh Anda sedang berlutut dan berdoa."

Ketika Anda mencari Tuhan dalam pikiran dan doa Anda, ingatlah pemulihan kesehatan dari pandangan medis, biasanya melibatkan semacam detoksifikasi tubuh untuk proses pemulihan. Marilah membahas proses detoksifikasi dalam baba ini. Proses ini merupakan senjata untuk melawan kanker yang penting untuk tubuh Anda, Anda dapat belajar mendukung dan menguatkan senjata Anda ini.


Mengeluarkan Semua Sampah


Seperti Anda membuang sampah di tempat sampah setiap pagi, tubuh Anda pun harus membuang berbagai macam sampah dan limbah dari sistm tubuh Anda, ini bukan kegiatab mingguan, tetapi berlangsung setiap saat, terutama dikerjakan oelh organ hati Anda.

Hati adalah organ tubuh yang paling penting di dalam proses detoksifikasi dari semua senyawa kimia berbahaya yang kita makan setiap hari. Hati mendetoksifikasi senyawa berbahaya seperti pestisida d, food additive(bumbu), polutan, dan lainnya. Oleh karena itu, kesehatan organ hati Anda perlu dijaga dengan benar jika Anda ingin melawan kanker Anda. Kerusakan pada organ hati dapat disebab kan opleh minuman beralkohol, kegemukan, obat-obatan, dan senyawa kimia yang merugikan serta diet yang tidak semestinya.

Selain detoksifikasi, hati juga penting dalam menjalankan fungsi metabolisme tubuh seperti membantu pencernaan dan produksi energi. Ammonia dihasilkan dari pencernaan protein oleh tubuh (melalui fermentasi makanan oleh bakteri dalam usus). Bersama senyawa toksin (beracun) lainnya, ammonia ini bercampur dengan senyawa yang mengandung sedikit toksin di dalam organ hati dan dibuang melalui ginjal.

Intinya bahwa tanpa organ hati melakukan detoksifikasi, tubuh kita akan dipenuhi dengan toksin seperti ammonia, produk limbah metabolik, sisa-sisa insektisida dan senyawa kimia lainnya. Kita benar-benar tergantung pada organ hati ini jika kita ingin mempunyai kesehatan tubuh yang baik.

Organ pembersih yang hebat ini mempunyai dua fase dalam sistem penetralan dan pembuangan toksin dari tubuh. Hati melakukannya dengan mempekerjakan berbagai enzim detoksifikasi.

Beginilah cara kerja dari proses tersebut:
Fase I: Pertama, banyak toksin yang melewati hati dibuat menjadi senyawa yang dapat larut dalam air (water-soluble). Dalam fase I ini, beberapa toksin tertentu dapat menjadi lebih aktif dan lebih berbahaya. Ratusan enzim yang berbeda bekerja dalam fase I sistem detoksifikasi ini.

Fase II: Jika dalam fase I, toksin diubah menjadi senyawa yang larut dalam air, maka dalam fase II terjadi penempelan enzim detoksifikasi khusus pada toksin yang prosesnya disebut konjugasi. Waktu konjugasi harus sejalan dengan fase I dari proses detoksifikasi.

Senyawa yang membantu enzim-enzim ini untuk mendetoksifikasi tubuh disebut glutathione. Glutathione ini merupakan antioksidan yang banyak terdapat di dalam tubuh kita dan berasal dari ampas proteinm glutamine, n-acetyl-cysteine dan sayuran cruciferous, dll. Glutathione juga mendaur ulang antioksidan lain seperti vitamin C dan E serta mempunyai fungsi yang sangat penting dalam sistem kekebalan tubuh.

Setelah semua penjelasan secara tehnik selesai saya akan berhenti disini dan mengajukan pertanyaan kepada Anda: apakah Anda setuju bahwa Anda dapat memperoleh manfaat sari pengetahuan tentang berbagai nutrien dan senyawa kimia yang menolong proses detoksifikasi tubuh?Hanya pertimbangkanlah untuk mulai memasukkan dua senyawa yang paling penting dalam diet Anda segera.


Mendapat Milk Thistle yang Cukup


Milk thistle merupakan ciptaan Allah yang luar biasa. Milk thistle juga sering disebut sebagai artichoke liar atau Mary thistle, yang merupakan flavonoida unik dan antioksidan berisi senyawa potensial yang melindungi hati (dapat menstimulasi produksi sel hati yang baru). Bahana ktif yang terdapat dalam milk thistle adalah silymarin.

Milk thistle tersedia dalam bentuk kapsul. Jika Anda menggunakannya untuk mengatasi masalah hati karena alkohol, hepatitis, kanker atau cirrhosis, gunakanlah sebanyak 200 miligram, 3 kali sehari (jumlah total 600 miligram)

Anda harus menggunakannya paling tidak selama 8 minggu sebelum melihat manfaatnya bafi Anda. Jika Anda mengambilnya untuk detoksifikasi atau sebagai pencegahan, cukup 175 miligram, 2 kali sehari.

Selain milk thistle, makanan lain yang dapat menstimulasi fase II proses setoksifikasi adalah brokoli, bayam, sayuran crucifereae, teh hijau, teh tumeric, brussell sprout, strawberry, rapsberry, dan anggur.


Tambahkan Seng Yang Cukup


Seng adalah mineral penting yang banyak ditemukan pada kerang, daging kepiting, daging sapi, hati, telur, daging unggas, ragi fermentasi, dan roti gandum. Seng diperlukan untuk menjaga indera perasa dan ketajaman indera penciuman, pertumbuhan yang normal dan perkembangan organ kealmin, juga penting untuk pertumbuhan janin dan penyembuhan luka. Tetapi serng diperlukan terutama dalam membantu fungsi hati: seng melindungi hati dari kerusakan karena reaksi-reaksi kimia. Dengan semua sampah yang melewatinya organ hati memerlukan seng untuk menjaga dirinya sendiri agar tetap sehat.

Salah satu penyebab kerusakan hati adalah karena keracunan logam berat, terutama merkuri. Anda mungkin bertanya pada diri Anda, apakah Anda mempunyai masalah ini? Di bawah ini adalah daftar dari beberapa gejala keracunan logam berat merkuri. Periksakan diri Anda dengan daftar di bawah ini jika Anda merasakan gejala-gejala tersebut. Saya anjurkan Anda untuk memeriksakan diri ke dokter. Kadar merkuri yang tinggi dalam tubuh Anda dapat mengganggu aktivita enzim dan dapat menyebabkan kebutaan serta kelumpuhan.
Keberadaan logam berat dalam tubuh dapat menunjukkan gejala-gejala:

- Depresi
- Kepala pusing
- Penyakit gusi
- Insomnia
- Otot lemah
- Dermatitis (penyakit kulit)
- Fatigue
- Kerontokan rambut
- Kehilangan daya ingat
- Pengeluaran saliva yang berlebihan

Jika Anda berpikir bahwa Anda keracunan, Anda perlu melakukan detoksifikasi merkuri dari tubuh Anda dengan memakan makanan berklorofil tinggi (seperti chlorella) dan suplemen seng. Kekuarangan seng dapat mengakibatkan berkebangnya berbagai macam kanker, termasuk prostat, esofagus, dan paru-paru. Saya menganjurkan Anda untuk meminum kurang lebih 30 miligram seng per hari. Catatan: Berhati-hatilah dengan komsumsi seng ini. Jika Anda meminum zat besi dan seng lakukanlah terpisah karena keduanya saling mempengaruhi. Meminum seng dengan dosis tinggi dapat mengganggu sistem kekebalan tubuh). Terakhir tentang detoksifikasi. Ingatlah bahwa kita adalah pribadi yang lebih dari sekedar ubuh. Oleh karena itu,kita dipanggil untuk murni dalam pikiran dan juga roh kita. Bagaimana kita dapat murni baik pikiran dan roh tanpa merenungkan "Pencipta: dan Firman-Nya siang dan malam? Saya telah berbicara banyak tentang pembuangan semua sampah dengan bersih dari tubuh kita oleh organ hati. Tetapi Firman Allah berbicara tentang pembersihan hati dan jiwa. Biarlah ini menjadi penghiburan bagi Anda! Allah lah yang membersihkan kita dari luar-dalam, sebab kita tidak mempunyai kuasa untuk melakukannya sendiri. Kabar baik bagi kita adalah bahwa Dokter Hebat itu telah datang untuk mendetoksifikasi kita, dan Ia selalu sempurna dalam pekerjaa-Nya.

Bersihkanlah aku dari pada dosaku dengan hisop, maka aku menjadi lebih putih dari salju! (Mazmur 51:9)

Jika kita mengaku dosa kita, maka kia adalah setia dan adil sehingga Ia akan mengampuni segala dosa kita dan menyucikan kita dari segala kejahatan (1 Yohanes 1:9)



RESEP:

Melindungi Hati Kita

Periksa semua yang akan Anda lakukan untuk melindungi hati Anda dalam mencegah kanker.

- Memakan milk thistle
- Memakan brokoli, bayam, sayuran crucifereae, teh hijau, teh tumeric, brussels sprout, strawberry, rapsberry, dang anggur.
- Menghindari komsumsi alkohol yang berlebihan
- Menghindari makanan dan minuman yang mengandung toksin dari lingkungan seperti pestisida dan logam bera

BAB 6

Zat Antioksidan yang Menyelamatkan



Awas! Ada kebakaran di dapur Anda! Apa yang Anda lakukan?
Jika Anda mempunyai alat pemadam kebakaran di dekat Anda, sangatlah bodoh jika Anda tidak mengambilnya. Apa pun jadi, asal dapat dipakai untuk memadamkan kebakaran itu.

Tetapi apakah yang dapat melawan api dari pelipatan jumlah sel tubuh yang cepat, yaitu sel potensial kanker yang menyerang tidak terkontrol?


Memadamkan Zat Radikal Bebas!


Pengobatan kanker menurut Alkitab untuk melawan penyakit kanker termasuk "alat pemadam kebakaran yang hebat" antioksidan dari makanan kita. Senyawa yang hebat ini membantu mencegah oksidasi yang menghasilkan zat radikal bebas dalam tubu kita. Zat radikal bebas ini tidak seperti teroris yang mencoba mengebom kantor kedutaan, tetapi senyawa yang menyemprotkan molekul yang dapat merusak sel tubuh kita. Ini tentu bukan kehendak Allah bagi Anda.

Zat radikal bebas adalah musuh dari tubuh yang sehat. Ingat bahwa kita mengumpamakannya seperti asap yang dihasilkan oleh api. Zat-zat tersebut adalah molekul yang telah kehilangan elektron dan akan mencuri elektron (oksidasi) dari senyawa lain sehingga senyawa itu tidak stabil. Sebagai akibat rekasi kimia ini, bagian sel yang vital menjadi rusak. Beberapa perhitungan mengatakan bahwa sel tubuh kita menerima 10.000 serangan dari zat radikal bebas setiap hari.

Unsur hebat dari Allah, antioksidan, menolong untuk mencegah kanker dengan menghambat dan memperbaiki reaksi zat radikal bebas. Antioksidan ini adalah vitamin,mineral, enzim, phytonutrien (nutrien tumbuhan) atau makanan yang mempunyai kemampuan untuk mengikat zat radikal bebas dan menetralisasikannya. Bagaimana antioksidan dapat melakukannya? Antioksidan membentuk pasangan dengan elektron yang terlepas dari sel. Dengan cara demikian, ia menghentikan reaksi berbahaya, yaitu permulaan mutasi sel yang akan menyebabkan pembentukan pertumbuhan kanker. Mari melihat lebih dekat kebeberapa antioksidan kunci yang dapat Anda peroleh sekarang juga.

Biji anggur atau pinebark. Antioksidan hebat bernama proanthocyanidin terkandung dalam ekstrak pine bark (yang adalah pycnogenol) dan ekstrak biji anggur. Keduanya 20 kali lebih potensial daripada vitamin C, dan 50 kali lebih potensial dibandingkan vitamin E dalam menghadapi zat radikal ebas. Anrioksidan ini cukup efektif untuk menjaga struktur protein kolagen agar tetap sehat. Struktur inilah yang mempersatukan sel-sel tubuh menjadi satu.

Kolagen mirip seperti lem yang berfungsi untuk menjaga kulit kita dari pengendoran dan penuaan. Saya menganjurkan Anda menkomsumsi 50-100 miligram biji anggur atau pine bark ataupun keduanya setiap hari. Minyak biji anggur, khususnya, bermanfaat sekali. Ia tidak mengandung kolesterol atau sodium dan mempunyai rasa kacang yang rinagn serta lebih mengeluarkan rasa pada makanan. Ini bagus untuk memasak. Ingatlah membeli jenis cold-pressed yang tidak mengandung bahan pengawet.

Asam Liopic. Antioksidan ini bersifat larut dalam lemak dan air. Ia membantu mendaur ulang antioksidan lain termasuk vitamin C dan vitamin E sehingga memperpanjang fungsi antioksidan mereka. Meskipun para ilmuwan telah melakukan beratus-ratus penelitian (selama 40 tahun) yang menyangkut metabolisme energi asam lipoic, senyawa mirip vitamin ini, namun masih sangat menarik untuk dipelajari. Beberapa penelitian terbaru menfokuskan bagaimanan cara memperbaiki fisik, memerangi radikal bebas, melindungi materi genetik kita, memperlambat penuaan dan membantu melindungi terhadap penyakit jantung dan kanker.

Tubuh kita selalu tidak cukup mengandung alpha-lipoic acid, jadi saya anjurkan untuk meminum 50-100 miligram alpha lipoic acid setiap hari sebagai dosis pencegahan terhadap penyakit yang disebab kan oleh pengaruh zat radikal bebas.

Coenzym Q. Ini merupakna antioksidan potensial lain yang tidak saja sangat memberi manfaat bagi jantung tetapi juga mempunyai pengaruh yang besar pada sistem kekebalan kita untuk mencegah penyakit kanker. Anjuran gunakan kurang lebi 50 miligram sehari sebagai dosis untuk pencegahan.

Lycopene. Antioksida potensial yang terdapat pada pigmen merah buah pink-grape, semangka, dan tomat. Penelitian dari ahli kesehatan 47.000 pasien menunjukkan penurunan kanker prostat karena banyak mengkomsumsi makanan dengan kadar lycopene tinggi. Hampir semua lycopene dapat diperoleh dari Tomat: saus, jus, paste, dan topping pada pizza.

Penelitian juga menunjukkan bahwa pria yang memakan 10kali atau lebih makanan dari tomat ini per minggu mempunyai lebih kecil 45 persen risiko kanker prostat daripada pria yang tidak makan seperti itu.

Buah-buahan dan Sayuran Kuning. Phytonutrien adalah antioksidan yang berasal dati tumbuhan dan banyak dari antaranya yang merupakan senyawa anti kanker paling potensial. Anda mudah mendapatkannya melalui diet dengan memakan buah-buahan dan sayuran tertentu yang tertulis di bawah ini. Phytonutrien lain adalah carotenoid yang terdapat dalam buah-buahan dan sayuran berwarna kuning dan oranye. Sayuran ini penuh dengan alpha dan beta karotin serta lutein terkonsentrasi tinggi dalam bayam, kale, dan collard hijau. Sayuran tersebut merupakan pelindung terhadap kanker terutama kanker payudara. Cobalah ketela, labu (pumpkin), cantaloupe (semangka), jagung dan labu kuning.


Mulailah dengan Wortel


Saya mengerti bahwa berbagai rekomendasi atau anjuran terasa berat pada mulanya. Oleh karena itu, saya usulkan satu langkah permulaan sederhanan bagi pemasukan antioksidan harian Anda. Makanlah dalam jumlah lebih salah satu dari ciptaan Allah yang luar biasa ini: wortel. Para ahli menyatakan bahwa betakarotin dalam wortel membantu kita dalam indera penglihatan pada malam hari, penurunan kolesterol,dan melawan penyakit jantung dan kanker.

Apakah anda mempunyai alat pembuat jus? Cara paling baik untuk mendapat dosis tertinggi dari karotinoida adalah dengan meminum setengah sampai satu cangkir penuh jus wotel segar setiap hari. Gunakanlah alat pembuat jus Anda. Dengan menggunakan alat ini, kita dapat membuat coctail serat wortel dan melepaskan beta karotin.

Sambil menikmati alat pemadam zat radikal bebas Anda yang enak ini, ingatlah semua hasil penelitian beta karotin yang memberikan dorongan bagi Anda. Dalam penelitian terhadap 1.556 pria usia menengah oleh para ahli dari University of Texas Scholl of Public Health in Houston, dan dua rumah sakit pusat di Chicago menemukan bahwa kadar tertinggi beta karotin dan vitamin C dalam diet dapat menurunkan resiko kematian karena kanker sampai 37 persen dibandingkan dengan pria yang mengkomsumsi beta karotin pada kadar terendah.

Itu kabar yang bagus! Inilah sedikit kabar baik lain yang datang langsung dari Firman Allah dan dapat saya berikan saat Anda berpikir di mana akan membeli sekarung wortel berikutnya...

Janganlah takut, sebab Aku menyertai engkau, janganlah bimbang, sebab Aku ini Allahmu; Aku akan meneguhkan, bahkan akan menolong engkau'; Aku akan memegang engkau dengan tangan kanan-Ku yang membawa kemenangan (Yesaya 41:10)
 
 
BAB 7

Periksa Roh dan Langkah Anda



Seseorang pernah berkata bahwa jalan ke luar yang terbaik adalah dengan melewati. Itu benar, jika Anda berperang melawan kanker. Dengan menggabungkan senyawa-senyawa alami Allah dan resep positif-Nya bagi pikiran, emosi dan roh; kita akan dapat membangun sistem kekebalan tubuh yang kuat. Tidak ada toksin yang dapat menyentuh tubuh Anda dan tidak ada ketakutan yang dapat bersarang dalam pikiran Anda.


Ambilah Lima Langkah Ini!


Kita telah membicarakan berbagai makanan dan suplemen yang berfokus pada penguatan dan perlindungan fisik Anda. Tetapi bagaimana dengan pikiran dan roh, - yang merupakan dua bagian dari Anda yang mempunyai pengaruh besar bagi seluruh keberadaan Anda? Pikirkanlah anjuran-anjuran di bawah ini.

Berlindung kepada Firman Allah. Firman Allah mematahkan kuasa yang merusak beberapa emosi mematikan seperti takut, marah, benci, tertolak, kepahitan dan rasa malu. Saya mendorong Anda untuk mengutip beberapa ayat yang berhubungan dengan emosi tersebut paling tidak tiga kali dalam satu hari secara terus menerus. Baca dan renungkan pesan-pesan dari Alkitab seperti I Korintus 13 yaitu bab yang membahas tentang kasih, karena tidak ada kekuatan yang lebih besar daripada kekuatan Kasih Allah yang sanggup mematahkan ikatan dari segala emosi yang merusak di dunia ini.

Mengambil sikap positif. Ini berhubungan dengan pembacaan Alkitab untuk berlatih mengambil emosi positif dan sehat yang berbicara tentang kasih, sukacita, damai sejahtera, sabar, lemah lembut, kebaikan, dan penguasaan diri.Kita tahu bahwa emosi tertentu dapat memberikan pengaruh sehingga menurunnya fungsi kekebalan tubuh dan meningakatnya kadar cortisol. Memelihara hidup dengan resep sikap alkitabiah akan menolong Anda menghindari efek yang merusak karena stres, ketakutan, dan kekhawatiran. Beberapa dekade yang lalu, S.I. McMillen, seorang penulis buku terlaris None of These Disease, mendukung semua yang saya katakan:

Dalam sejahtera tidak datang dari sbeutir kapsul! Ungkapan ini tidak terlupakan sebab ilmu kedokteranpun mengakui bahwa emosi seperti takut, sedih, iri hati, penolakan dan kebencian bertanggung jawab terhadap mayoritas penyakit. Perkiraan ini berkisar sekitar 60 persen sampai mendekati 100 persen.

Mengambil waktu untuk mengucap syukur Saya menganjurkan kepada semua orang untuk mengucap syukur atas makanan sebelum mereka memakannya. Saya percaya ini akan memberikan suatu perlindungan meskipun kita memakan makanan yang salah. Tentu, tetaplah hindari kebiasaan memakan makanan yang salah. Tetapi, ingatlah bahwa kita tidak berada di bawah hukum melainkan di bawah anugerah.

Melakukan olahraga setiap hari. Beberapa sering kita berolahraga selama seminggu? Apakah Anda tahu bahwa keluar dan lari pagi, jalan-jalan ataupun bersepeda - ikut serta dalam berbagai jenis olahraa rutin atau berkala - dapat meluputkan Anda dari kanker? Ini waktunya untuk bangkit dan aktif bergerak! Olahraga rutin adalah salah satu cara terbaik untuk menjaga kesehatan. Disamping itu, saya percaya bahwa Allah juga senang jika tubuh kita sehat.

Dia memberi kekuatan kepada yang lelah dan menambah semangat kepada yang tiada berdaya...Tetapi , orang-orang yang menanti-nantikan TUHAN mendapat kekuatan baru; mereka seumpama rajawali yang naik terbang dengan kekuatan sayapnya; mereka berlari dan ridak menjadi lesu, mereka berjalan dan tidak menjadi lelah
Yesaya 40:29,31


Menurut American Medical Association, orang yang berolahraga rutin mempunyai kecenderungan lebih rendah untuk terkena kanker. Hal penting karena berolahraga adalah bahwa ia dapat membuat makanan yang kita cerna bergerak lebih cepat di dalam usus. Dengan demikian, makana tersebut tidak dapat tinggal lama sehingga terfermentasi dan dapay menimbulkan iritasi yang potensial untuk menyebabkan kanker. Olahraga dapay menurunkan risiko kanker endometrial dan payudara dengan mengurangi lemak pada tubuh wanita (yang memproduksi estrogen dan merupakan fasilitator pertumbuhan beberapa kanker).

Bentuk olahraga yang terbaik adalah aerobik, termasuk jalan cepat, bersepeda, berenang, atau lari pagi. Beberapa dokter mengatajan bahwa hanya dengan 30 menit olahraga setiap hari, itu dapat menurunkan risiko kanker payudara sampai 75 persen! Anda lihat, sel kankeritu anaerobik, yang artinya mereka tidak tahan dengan lingkungan yang beroksigen tinggi. Olahraga memompa oksigen ke sel tubuh Anda, memberi tubuh Anda kemampuan lebih untuk menang melawan kanker.

[B]Tertawlah[/B. Sebagian besar dari kita ada yang susah untuk tertawa. Kita perlu sering melakukannya. Bahkan salah satu terbaik untuk mencegah kanker adalah tertawa. Amsal mengataka, "Hati yang gembira adalah obat yang manjur, tetapi semangat yang patah mengeringkan tulang" (Amsal 17:22). Stress yang berlebihan sangat berbahaya karena meningkatkan kadar corsitol kita yang akan menekan sistem kekebalan tubuh. JIka ini terjadi, sel kanker akan dapat terbentuk dan bertumbuh.

Walaupun tidak ada yang meragukan bahwa lingkungan dan gen memainkan peranan penting akan kesensitifan kita terhadpa kanker dan penyakit lainnya; lingkunag emosional kita juga tercipta dalam diri sehingga mampu mengaktifkan mekanisme perusakan dan perbaikan.

Adalah benar bahwa emosi kita bekerja seperti obat - baik atau buruk. Tertawa adalah obat yang terbaik! Menonton film yang lucu, pergi ke klub komedi tempat lawakan yang baik, menceritakan cerita lucu, dan menikmatihidup adalah resep yang terbaik utnuk merangsang sistem kekebalan tubuh. Pelawak George Burns meninggal dunia pada usia 100 tahun. Ia merusak tubuhnya dengan merokok dan minum-minum dan berpesta pora. Mungkin karena hatinya yang bersukacita, ia dapat hidup lama walau melakukan diet beracun sepertialkohol, rokok, dan makanan yang buruk.


Bersemangat Menuju Hari Esok


Selain berfokus pada semua langkah nutrisional yang Anda ambil untuk melawan kanker, adalah sangat penting untuk memiliki hati yang gembira. Seperti yang telah Anda lihat, bahwa perang melawan kanker tidak berarti tidak ada harapan. Tetaplah selalu ingin tahu tentang berbagai hal yang dapat Anda lakukan untuk mencegah kanker dan bersukacitalah di dalam kasih Allah. Saya percaya bahwa jika Anda melakukan ini, janji Allah yang besar akan terjadi dalam hidup Anda.

Dan lukamu akan pulih dengan segera, kebenaran menjadi barisan depanmu dan kemuliaan TUHAN barisan belakangmu
Yesaya 58:8



TUHAN MEMBERKATI.
 
__________________

    This entry was posted at 07.55 and is filed under , . You can follow any responses to this entry through the comments feed .

    0 komentar

    Posting Komentar